Jawaban untuk pertanyaan mengapa persatuan sangat penting bagi bangsa Indonesia adalah karena tanpa adanya persatuan, maka Indonesia tidak akan berdiri. Jika dilihat dari sejarahnya, bangsa Indonesia tercipta dari semangat persatuan untuk mempertahankan ibu pertiwi.
Sebelum Indonesia berdiri, tanah nusantara telah ditempati oleh suku-suku dan kerajaan-kerajaan. Mereka masih berperang satu sama lain untuk memperebutkan tanah kekuasaan. Pada zaman kerajaan, semangat perjuangan untuk memukul mundur penjajah masih bersifat kedaerahan. Hingga akhirnya di abad 20 memicu semangat persatuan untuk melawan penjajah.
Mengenal bangsa Indonesia
Indonesia merupakan negara heterogen yang terdiri atas suku-suku, ras, agama, bahasa daerah hingga kebudayaan yang beragam pada setiap daerahnya. Hingga awal kemerdekaan hingga sekarang kita tetap bersatu karena ada semangat persatuan untuk menjaga negeri ini.
Meskipun beberapa gerakan perpecahan seperti GAM, dan gerakan perpecahan lainnya merongrong keutuhan NKRI, kita masih tetap bisa menghalau nya. Dengan usaha dari seluruh kalangan, bangsa Indonesia mampu meraih persatuan dan keutuhan segenap rakyat Indonesia.
Sejarah perjuangan bangsa Indonesia untuk melawan penjajah memang sangat panjang. Semua pahlawan rela mengorbankan waktu, tenaga, harta hingga nyawa untuk memperjuangkan bangsa Indonesia merdeka. Sebagai generasi penerus bangsa, kita tinggal mengisi kemerdekaan dengan hal yang membanggakan Indonesia.
Pentingnya persatuan dan kesatuan
Semangat persatuan dan kesatuan adalah senjata yang paling bisa diandalkan untuk mempertahankan dan mengisi kemerdekaan. Dengan begitu, tidak akan ada yang dapat memecah belah dari pihak asing. Jika dari dalam saja kita sudah terpecah belah, bagaimana bisa menghadapi ancaman dari luar? Jadi, semangat juang persatuan harus terus ditegakkan.
Arti kata persatuan ini terkandung makna bahwa semua keanekaragaman dan perbedaan dapat hidup berdampingan dan bersatu dalam ikatan bangsa Indonesia. Tidak harus menjadi satu, meskipun berbeda yang penting hidup bersama dan rukun satu sama lain. Menghormati dan toleransi adalah kunci dari persatuan.
Pandangan ekstrem tentang persatuan yang bisa dilogika adalah bahwa tanpa persatuan, mungkin Anda tidak bisa merdeka seperti sekarang. Tidak bisa sekolah, masih primitif, kesulitan hubungan diplomatik dan lain sebagainya. Untuk itu, menjaga persatuan bangsa Indonesia sangat penting.
Proses untuk merasa pentingnya persatuan memang sangat lama, butuh ratusan tahun untuk terbentuk. Hal ini dikarenakan kondisi geografis dan sosial budaya yang berbeda antar daerah tidak bisa mempertahankan dirinya sendiri. Sehingga dibutuhkan daerah lain untuk saling menjaga.
Unsur-unsur sosial budaya yang bersifat kekeluargaan dan jiwa gotong-royong di Indonesia masih sangat kental sehingga dapat tercipta persatuan. Kedua sifat sosial budaya inilah yang menjadi dasar pokok bangsa Indonesia dapat dituntun menuju persatuan yang utuh.
Kekuatan terbesar bangsa Indonesia adalah persatuan. Jika dari dalam kita terpecah-belah, kita akan lemah. Bangsa yang lemah akan mudah terombang-ambing oleh negara lain. Sehingga untuk menyatukan seluruh tanah air bangsa Indonesia kita menganut semboyan Bhinneka Tunggal Ika dimana artinya berbeda-beda tetap satu jua.
Semboyan Bhinneka Tunggal Ika ini dianggap telah sesuai dengan semangat persatuan bangsa Indonesia. Mengingat Indonesia terdiri atas suku bangsa, ras, agama, bahasa daerah, budaya dan lain sebagainya.
Contoh sikap menjaga persatuan
Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, kunci pokok dari persatuan adalah toleransi dan saling menghormati adanya perbedaan.
- Tidak menghina budaya dan kebiasaan suku lain
- Tidak merasa suku bangsa sendiri lebih baik dibanding suku lainnya
- Menerima dan menghargai adat istiadat suku lain apabila berada ditempatnya
- Berhubungan sosial dengan baik antar sesama suku bangsa
- Sebagai generasi penerus setidaknya mempelajari suku bangsa sendiri dan menjaga kelestariannya