Google Sandbox Checker Tool – Cara Mengetahui Artikel Blog Yang Deindex

Google Sandbox Checker Tool – Cara Mengetahui Artikel Blog Yang Deindex . Sebelumnya saya ingin memberikan sedikit pengertian dari Google Sandbox itu. Google Sandbox adalah sebuah rangkaian rumus logaritma matematika untuk menyaring blog yang melakukan optimalisasi atau optimasi berlebihan.

Maksud dari optimasi berlebihan misalnya selesai membuat postingan kita melakukan ping, optimasi blog, atau lainnya secara berlebihan. Bisa juga itu menjadi penyebab artikel blog kita masuk dalam Google Sandbox. Kita tahu sesuatu yang berlebihan pasti tidak akan begitu baik akhirnya. Blog seharusnya dioptimasi dengan menggunakan teknik SEO Alami yang akan membuat blog bertahan lama dalam mesin pencarian walaupun untuk terindex membutuhkan waktu yang cukup lama. Sehingga pengunjung blog akan mengingkat secara bertahap dan puas dengan konten yang anda buat.

Ciri-ciri blog atau artikel yang terkena Google Sandbox bisa dilihat dari pengunjung dan pageview blog yang turun secara drastis juga menghilangnya artikel blog kita pada pencarian google. Hal ini tentu membuat kita sedikit kesal dan membuat semangat ngeblog jadi turun.

Ok sob, bagi yang ingin cek artikel blog sobat masuk atau tidak dalam penjara google ini silahkan ikuti tutorial di bawah ini.

  • Pertama silahkan masuk KE SINI
  • Setelah masuk gulir kebawah lalu masukkan url blog sobat atau artikel blog sobat pada kolom yang tersedia.
  • Lalu masukkan judul postingan blog sobat atau nama blog sobat.
  • Kemudian masukkan jumlah angka yang tertera di kolom yang tersedia (bisa dibilang ini captcha nya).
  • Setelah itu klik Submit.

Bila muncul kalimat “Your site not in google Sandbox” berarti selamat blog atau artikel blog sobat selamat dari Google Sandbox ini.

Namun bila muncul kalimat “Your site is still in google Sandbox. Contact support@searchenginegenie.com to get you out Sandbox” berarti blog atau artikel blog sobat masuk dalam penjara google ini. Tapi, tenang sob karena artikel blog kita tidak selamanya masuk kedalam kotak pasir google ini.

Blog saya pernah masuk dalam Google Sandbox sekitar 3 bulan yang lalu. Yang membuat visitor dan pageview blog ini turun drastis dan imbasnya juga semangat ngeblog saya turun.

Tapi saya mencoba tetap sabar dan rutin untuk membuat postingan. Alhamdulillah sekitar satu bulan visitor dan pageview blog ini kembali normal. Intinya tetap rajin membuat postingan dan blogwalking seperti biasa.

Cara diatas merupakan teknik tercepat mengatasi Deindex pada blog. Sekian untuk postingan hari ini tentang Cara Mengetahui Artikel Blog Yang Masuk Dalam Google Sandbox. Mohon maaf bila ada salah kata dan tutorialnya kurang jelas. Selamat malam dan selamat beristirahat.