Bromine – Brom atau Bromin (Br) : Rumus Kimia, Pembuatan, Manfaat dan Bahaya
Sejarah Bromin
Ditemukan oleh Balard pada tahun 1826, tapi belum dapat dipisahkan secara kuantitatif hingga 1860.
Keterangan Unsur Bromin
- Simbol: Br
- Radius Atom: 1.12 Å
- Volume Atom: 23.5 cm3/mol
- Massa Atom: 79.904
- Titik Didih: 331.85 K
- Radius Kovalensi: 1.14 Å
- Struktur Kristal: orthorombic
- Massa Jenis: 3.12 g/cm3
- Konduktivitas Listrik: 10 x 106 ohm-1cm-1
- Elektronegativitas: 2.96
- Konfigurasi Elektron: [Ar]3d10 4s2p5
- Formasi Entalpi: 5.286 kJ/mol
- Konduktivitas Panas: 0.122 Wm-1K-1
- Potensial Ionisasi: 11.814 V
- Titik Lebur: 265.95 K
- Bilangan Oksidasi: ?1,5,7
- Kapasitas Panas: 0.226 Jg-1K-1
- Entalpi Penguapan: 14.725 kJ/mol
Sumber Bromin
Bromin termasuk ke dalam golongan halogen. Diperoleh air garam alamiah dari sumber mata air di Michigan dan Arkansas. Bromin juga diekstrak dari air laut, dengan kandungan hanya sebesar 82 ppm.
Sifat Sifat Bromin
Bromin adalah satu-satunya unsur cair non logam. Sifatnya berat, mudah bergerak, cairan berwarna coklat kemerahan, mudah menguap pada suhu kamar menjadi uap merah dengan bau yang sangat tajam., menyerupai klor, dan memiliki efek iritasi pada mata dan tenggorokan. Bromin mudah larut dalam air atau karbon disulfida, membentuk larutan berwarna merah, tidaak sekuat klor tapi lebih kuat dari iod. Dapat bersenyawa dengan banyak unsur dan memiliki efek pemutih. Ketika bromin tumpah ke kulit, akan menimbulkan rasa yang amat pedih. Bromin mengakibatkan bahaya kesehatan yang serius, dan peralatan keselamatan kerja harus diperhatikan selama menanganinya.
Produksi Bromin
Banyak bromin yang dihasilkan Amerika Serikat digunakan dalam produksi etilen dibrominida, komponen pembuatan bensin bersenyawa timbal yang anti-ketukan. Namun karena timbal dalam bensin merusak lingkungan, berarti hal ini akan mempenngaruhi produksi bromin di masa yang akan datang.
Kegunaan Bromin
Bromin digunakan untuk desinfektan, zat tahan api, senyawa pemurni air, pewarna, obat, pembersih sanitasi, brominida anorganik untuk fotografi dan lain-lain. Brominida organik juga sama pentingnya.